Bisnis di rumah bisa dilakukan oleh siapa saja yang setiap harinya mempunyai cukup banyak waktu luang. Jika banyak orang lain yang mengejar dan berusaha keras untuk menjadi seorang pegawai atau karyawan, maka tidak ada salahnya jika kita berusaha untuk membangun sebuah usaha sendiri. Tentu akan jauh lebih membanggakan jika bisnis di rumah yang kita rintis justru bisa merekrut karyawan dari lingkungan sekitar kita.
Meskipun usaha rumahan ini cukup prospektif, namun tidak banyak juga yang menyadarinya. Menjadi karyawan atau pegawai di sebuah perusahaan dinilai lebih bisa diandalkan. Selain itu status sebagai karyawan dengan gaji yang bisa diharapkan setiap bulan menjadi kebanggaan banyak orang. Namun jika kita bisa menjadi atasan atau pemilik usaha pastinya akan lebih bisa dibanggakan.
Memulai bisnis di rumah dari hobi
Peluang bisnis di rumah sebenarnya juga cukup banyak. Cara yang paling mudah untuk menentukan bisnis di rumah dalam bidang apa yang harus kita tekuni adalah memulainya dari hobi. Misalnya jika Anda hobi memelihara burung dan tahu tentang seluk beluk mengenai burung, maka Anda bisa memulai sebuah usaha rumahan yang menjual pakan burung misalnya. Karena Anda mempunyai pengetahuan yang cukup dalam pemeliharaan burung, maka teman atau tetangga tentu juga tidak akan ragu untuk membeli pakan burung yang Anda jual. Atau Anda bisa juga mengkombinasikan berbagai macam makanan burung kemudian meraciknya sesuai pengetahuan dan pengalaman Anda dalam merawat burung. Racikan tersebut akan mempunyai daya tarik tersendiri berupa keunikan bahan racikannya dan khasiatnya bagi burung. Dengan begitu bisnis di rumah yang Anda rintis akan lebih cepat dikenal.
Lingkup pasar bisnis di rumah
Pasar dari sebuah bisnis di rumah bisa dimulai dari lingkup yang paling kecil yaitu kerabat dan teman atau tetangga. Orang-orang terdekat yang telah mengenal Anda dengan baik akan lebih mudah untuk percaya pada Anda dan kemungkinan besar akan membeli produk yang ditawarkan jika memang mereka membutuhkannya. Keuntungan lain yang bisa didapat dari bisnis di rumah yang dimulai dari hobi adalah Anda akan lebih santai dan menikmati proses bisnis tersebut. Sehingga tidak melulu mengejar keuntungan yang kadang membuat stress jika target keuntungan tak kunjung terpenuhi. Dengan menjalankan hobi sebagai bisnis di rumah bisa menghindarkan terjadinya hal-hal tersebut.
Source : http://www.peluangusaharumahan.com/bisnis-di-rumah-dengan-memulai-dari-hobi.html